Gerakan Pangan Murah TPID Lobar

  • Apr 06, 2023
  • Desa Bajur
  • Berita Desa

Desa Bajur - Langkah Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) yang dikomando oleh Dinas Ketahanan Pangan Lombok Barat terus menyasar masyarakat Lombok Barat. Hal ini dilakukan dengan menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) secara bergilir di semua kecamatan di Lombok Barat. Pada Selasa, 4 April 2023 GPM dilaksanakan di Kecamatan Sekotong yang dipusatkan di Kantor Camat Sekotong. 

Menurut Kepala Dinas Ketahanan Pangan Damayanti Widyaningrum kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi dan menjaga stabilitas harga dan pasokan pangan di Kabupaten Lombok Barat saat bulan ramadhan dan jelang hari hari besar keagamaan. Hal ini penting dilakukan agar memudahkan masyarakat di semua kecamatan untuk mendapatkan pangan dengan harga terjangkau. Selain itu hal ini juga untuk memudahkan warga dalam memperoleh pangan saat bulan ramadhan. "GPM ini untuk memudahkan masyarakat dan membantu masyarakat dalam memperoleh pangan dengan harga terjangkau" ujarnya. 

Damayanti juga mengatakan bahwa Dinas Ketahanan Pengan yang tergabung dalam Tim Pengendali Inflasi Daerah terus bergerak untuk menjaga stabilitas harga saat bulan suci ramadhan. Hal ini karena saat bulan suci ramadhan jumlah permintaan tentunya akan terus meningkat. Karenanya pihaknya akan terus berupaya untuk dapat menjaga stabilitas harga dan pasokan pangan untuk mengendalikan inflasi daerah. Ia mengatakan GPM ini menjadi salah satu solusi tepat sehingga masyarakat di semua kecamatan dapat memperoleh pangan dengan harga terjangkau. "Ini adalah langkah kami yang tergabung dalam TPID untuk menjaga stabilitas harga dan pasokan agar inflasi di Lombok Barat tetap terkendali sesuai dengan arahan presiden dan menteri dalam negeri" ujarnya. 

Kegiatan GPM ini akan menyasar semua kecamatan di Lombok Barat secara bergilir. Diharapkan masyarakat dapat benar benar memanfaatkan Gerakan Pangan Murah ini agar tidak kesulitan dalam memenuhi kebutuhan pangan. Adapun jenis pengan yang dijual pads GPM ini seperti beras, Sayur sayuran, telur, bawang, tomat, cabe, gula, tepung terigu dan bahan pangan lainnya. Kegiatan GPM TPID Lobar ini juga didukung penuh oleh Bulog Drive NTB, Dinas Kelautan dan perikanan Lobar, Dinas Perindag Lobar, Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Pertanian Lobar dan berbagai pihak yang ikut berpartisipasi dalam upaya menyediakan pangan dengan harga murah dan terjangkau. (Diskominfotik/Rif/TPID/Tim IKP)